Inilah Tips Agar Akun Whatsapp Kamu tidak Kena Hack

Hari ini, pengguna whatsapp semakin meningkat karena hampir semua orang menggunakannya. Whatsapp menjadi salah satu aplikasi pengirim pesan yang paling populer di berbagai negara, termasuk Indonesia.

Dengan semakin banyaknya pengguna whatsapp, kemungkinan untuk disalahgunakan oleh orang tak bertanggung jawab semakin besar. Oleh karena itu perhatikan tips agar akun whatsapp kamu tidak kena hack di bawah ini.Ada 2 jenis tindakan yang bisa dilakukan agar akun whatsapp kamu aman, yakni dengan cara pencegahan dan korektif.


Pertama, Cek Aktifitas melalui Whatsapp Web
Jika akun Whatsapp kamu sudah dihack, kamu tidak perlu bingung, tidak perlu panik menghadapi situasi tersebut. Langsung saja kamu bisa mengecek fitur whatsapp Web. Untuk mengetahui siapa saja yang mengintip chat di Whatsapp melalui Web, kamu bisa touch tiga titik di atas kanan aplikasi.

Pilih Whatsapp Web, setelah itu kamu akan melihat daftar perangkat apa saja yang terhubung dengan aplikasi Whatsapp. Klik “log out from all devices” untuk menghentikan semua aktifitas kamu di Whatsapp Web.

Kehadiran whatsapp web memang menjadi solusi untuk mengsinkronisasi smartphone dengan laptop via browser, namun kenyataannya malah banyak dimanfaatkan hacker untuk melakukan kejahatan.

Kedua, aktifkan Two Factor Authentication
Tips agar akun whatsapp kamu tidak kena hack yang kedua ini menggunakan fitur two factor authentication. Ini merupakan fitur ketika ganti nomor, kamu harus memasukkan PIN untuk masuk ke nomor baru.
Baca : Cara Melihat Pesan Yang Di Tarik Atau Di Hapus Di Whats App 

Dan jika kamu lupa PIN tersebut, maka akun  Whatsapp kamu akan hilang.
Untuk meminimalisir segala bentuk kejahatan, kedua tips agar akun whatsapp kamu tidak hack tersebut harus diperhatikan. Selain itu, jangan mudah percaya ketika ada orang yang meminta kamu (sebagai pengguna Whatsapp), untuk mengklik link verifikasi ganti nomor atau permintaan untuk dikirimi sejumlah uang.

Pelaku kejahatan memanfaatkan kelalaian pengguna untuk mendapatkan akses informasi lain dari korban. Modus kejahatan lainnya bisa bermacam-macam sesuai keinginan pelaku. Karena itu, jangan sekali-kali membalas chat seseorang yang tidak dikenal melalui whatsapp.

0 Response to "Inilah Tips Agar Akun Whatsapp Kamu tidak Kena Hack"

Post a Comment

Mohon Jangan Berkomentar Spam dan Meninggalkan Link aktif, karena jika terjadi admin akan menghapus selamanya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel