Cara Mudah Membuka Bootloader Ponsel Android

Cakwafaae - Terkadang seorang pengguna smartphone ingin memodifikasi sistem operasi pada smartphone nya. Untuk melakukan ini, pengguna perlu melakukan rooting pada Android. Sayangnya, rooting kerap terhambat karena adanya bootloader. 

Cara Mudah Membuka Bootloader Ponsel Android

Android memang sengaja menyematkan bootloader ponsel Android untuk memberikan perlindungan berlebih kepada ponsel pintar, terutama sistem operasinya.. Oleh karena itu, sebelum melakukan rooting yang pertama kali harus dilakukan adalah membuka bootloader ponsel Android.


Ketika ingin membuka bootloader, hal yang harus diperhatikan pertama kali adalah merk smartphone yang digunakan. Ini dikarenakan setiap merk smartphone memiliki cara yang berbeda dalam membuka bootloader. Di bawa ini adalah cara membuka bootloader pada beberapa merk smartphone.

Cara Mudah Membuka Bootloader Ponsel Android
1. Samsung
Apabila pengguna ingin membuka bootloader pada ponsel pintar keluaran Samsung, setidaknya ada satu aplikasi yang harus dimiliki. Aplikasi tersebut adalah Ez Unlock. Dengan menginstall aplikasi ini, bootloader dapat dilakukan dengan sangat mudah. Yang harus dilakukan setelah melakukan peninstallan adalah menghubungkan smartphone pada laptop atau komputer.

Setelah terhubung, pengguna hanya perlu mengikuti petunjuk yang diberikan yang ditampilkan pada layar monitor. Alhasil, bootloader pada smartphone Samsung pun dapat dibuka. Meskipun sangat mudah digunakan, aplikasi ini hanya bisa digunakan oleh ponsel Samsung yang keluar sebelum tahun 2012.

2. Sony
Smartphone keluaran Sony memiliki cara pembukaan bootloader yang sama dengan smartphone merk lainnya, yakni dengan memanfaatkan suatu aplikasi. Jika pengguna berniat untuk membuka bootloader ponsel Android dari Sony, maka aplikasi Sony Bootloader perlu diunduh dan diinstall. Setelah penginstallan berhasil dilakukan, yang harus dilakukan selanjutnya hanyalah mengikuti petunjuk yang diberikan oleh aplikasi tersebut. Dan voila! bootloader pada ponsel pintar keluaran Sony berhasil dilakukan.

Baca Juga : Mengatasi Android Bootloop Tanpa Bantuan PC

3. HTC
Pada smartphone merk HTC, bootloader baru dapat dibuka apabila pengguna mendapatkan kode unlock yang sesuai. Untuk mendapatkan kode ini, sebuah aplikasi perlu diinstall ke dalam smartphone tersebut. Adalah HTC Bootloader, nama aplikasi yang dibutuhkan untuk mendapatkan kode unlock. Setelah terinstall, langkah selanjutnya yang harus dilakukan adalah membuka aplikasi tersebut dan mengikuti semua petunjuknya.

Penggunaan aplikasi HTC Bootloader untuk membuka bootloader pada smartphone HTC tidak akan membuat ponsel tersebut eror atau bermasalah. Hal tersebut dikarenakan aplikasi ini merupakan alplikasi resmi yang khusus digunakan untuk membuka kunci bootloader ponsel tersebut.

Baca : Cara Backup Semua File Di Android

Itulah tadi beberapa cara membuka bootloader pada ponsel Android dari beberapa merk. Meskipun dengan membuka bootloader, ponsel menjadi lebih mudah dirooting, ada baiknya jika pengguna tetap membiarkan sistem operasi apa adanya. 

Namun jika tetap ingin melakukan rooting dan membuka bootloader sebaiknya lakukan bersama seseorang yang ahli di bidangnya biar ga berakibat yang fatal pada smartphone kesayangan kalian.

0 Response to "Cara Mudah Membuka Bootloader Ponsel Android"

Post a Comment

Mohon Jangan Berkomentar Spam dan Meninggalkan Link aktif, karena jika terjadi admin akan menghapus selamanya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel